Mawar merah, biasanya digunakan untuk menyatakan persaan kita kepada seseorang. Karena Mawar merah melambangkan cinta, keindahan, rasa hormat, dan romantisme. Pada dasarnya warna merah melambangkan keberania, tapi kalo diartikan sebagai warna bunga, mawar merah adalah tanda cinta dan sayang.
2. Mawar Putih
Pada saat hari kasih sayang, banyak orang orang yang memberikan mawar merah sebagai ungkapan cinta. Kamu bisa tampil beda, berilah bunga mawar putih buat orang tersayang.
Putih sebagai lambang cinta sejati, kesucian, kemurnian hati, dan keanggunan. Mawar putih juga cocok diberikan sahabat, karena warna putih mencerminkan persahabatan sejati.
3.Mawar Merah Muda
Kalo mawar yang ini cocok buat keluarga atau teman sebagai sebuah penghargaan. Merah muda melambangkan kebahagiaan, penghormatan, kelembutan, dan tentunya pujian. Warna ini paling tepat untuk mengungkapkan perasaan suka. So, kalo kamu mau ngungkapin perasaan suka, warna merah muda adalah pilihan yang tepat. Selain itu, kalo warnanya lebih muda dapat diartikan sebagai rasa kagum. kalau warnanya lebih tua dapat diartikan sebagai ungkapan terimakasih.
4. Mawar Kuning
Yang ini cocok banget diberikan untuk teman atau keluarga setelah terjadinya konflik atau pertengkaran. Mawar kuning melambangkan persahabatan, kekeluargaan, keceriaan dan kegembiraan. Tapi ada juga yang memberikan mawar kuning sebagai ungkapan benci atau cemburu. Warna kuning juga bisa diartikan fleksibilitas dan kebebasan.
5. Mawar Kuning dengan Strips Merah
Kalo ini pas banget diberikan buat kamu yang lagi jatuh cinta sama temen sendiri. Karena selalu bersama, jalan bareng, makan bareng, belajar bareng akhirnya timbul rasa sayang dan cinta. Tunjukkan perasaan cinta pada temanmu dengan rangkaian bunga mawar kuning strips merah. Yang terpenting kamu jangan sampai jatuh cinta sama temen yang sejenis..
6. Mawar Hitam
Rasa benci itu hal manusiawi.. cara ngungkapinnya pun beda-beda. Ada yang diungkapin langsung, ada yang dipendem sendiri dihati. Nah, dari pada capek mendem dihati rasa benci itu bisa diungkapkan dengan cara ngirim bunga mawar hitam.
7. Mawar Hijau
.
Hijau adalah warna harmoni, dari kesejahteraan, kesuburan. Hijau juga indikasi warna perdamaian dan ketenangan. Dengan nuansa warna hijau dapat melambangkan semoga kehidupan baru yang sejahtera.
8. Mawar Biru
Mawar Biru dipresentasikan sebagai perasaan yang tidak dapat diungkapkan atau perasaan yang tidak mudah dikatakan. biru dalam fisik mawar juga diartikan sebagai imaginasi, misterin, dan ketidak mungkinan. Mawar biru juga bisa digunakan untuk menggambarkan rasa cinta yang begitu dalam.
9.Mawar Ungu
Melambangkan keindahan unik dari warna lavender ini melambangkan simbol kesempurnaan dari pesona, kekaguman. Mawar ini juga digunakan untuk mengekspresikan akan cinta pada pandangan pertama.
10. Mawar Peach
Kalau mawar ini di gunakan sebagai pengungkapan rasa pertemanan kita terhadap seseorang. Karena warna peach meupakan warna yang melambangkan kehangatan dari suatu ikatan.
11. Mawar Orange
Mawar orange melambangkan semangat seseorang, dimana dapat diartikan rasa ingin lebih dekat dan mengenal seseorang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar